Mudik Gratis Ternate-Ambon 300 Seat

Kota Ternate911 Dilihat

TERNATE,Tbn- Kementrian Perhubungan (Kemenhub) menyediakan dua kapal Pelni untuk melaksana kan program mudik gratis angkutan lebaran dengan tujuan Ternate- Ambon. Mudik gratis Idul Fitri 1445 Hijiriah atau 2024 Masehi.

“Mudik gratis disiapkan sebanyak 300 seat tujuan Ternate-Ambon dengan menggunakan kapal Sangiang dan kapal Dorolonda,” ungkap
General manager (GM) Pelindo Regional 4 Ternate, Anwar Pae, Kamis (21/3/2024).

Mudik gratis angkutan lebaran dengan tujuan Ternate-Ambon pada tanggal 30 Maret 2024. “Mulai kemarin sudah dibuka pendaftaran di kantor PT Pelni dan seat kemungkinan masih tersedia,” sambungnya menjelaskan.

Antisipasi lonjakan mudik penumpang itu pada tanggal 24 Maret dan 30 Maret 2024 maupun arus balik nanti. “Tanggal 30 Maret itu KM. Dorolonda akan berangkat dari Ternate ke Ambon. Itu merupakan arus puncak mudik.

“Keselamatan penumpang dalam pelayaran akan dikoordinasikan antara Pelni dan KSOP selaku regu lator dalam hal ini. Mereka akan meramu bagaimana keamanan maupun kenyamanan penumpang dalam pelayaran,” katanya.

Untuk angkutan lebaran nanti, Anwar mengatakan, sudah berkoordinasi dengan Kementrian PUPR dalam hal ini kepala Balai untuk menyiapkan mobail toilet yang biasanya diberikan pada saat H-15 dan H+15.

“Ada tiga toilet dalam mobil itu, dimana kemungkinan besar besok kita koordinasi dan dipasang langsung pada saat kegiatan embarkasi dan debarkasi di pelabuhan Ahmad Yani Ternate,” tandasnya. (wis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *