TERNATE, Tbn – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kota Ternate mendorong Zulfikri Andili masuk di Komisi II bidang Perekonomian dan Keuangan DPRD Kota Ternate, fokus pasar yang punya dinamika yang terjadi di pusat transaksi jual-beli itu.
“Yang saya bidik pasar. Bagaimana kita bicara soal pasar nanti kita lihat proses berjalan kedepan,” katanya, di kompleks gedung parlemen kota Ternate, Kalumata Puncak, Ternate Selatan, Jumat sore (8/11/2024).
Dalam posisi ini, ketua fraksi Gerin dra ini mengatakan, dirinya belum protap dengan komitmen-komitmen atau langkah-langkah taktis seperti apa, tapi paling tidak sudah ada gambaran dan sasaran yang menjadi konsentrasi adalah pasar.
“Selain itu, saya juga akan dalami keuangan. Saya ungkapkan gambaran itu berdasarkan realitas yang ada saja. Realita yang saya dapat dan saya lihat di pasar bagaimana dan di keuangan seperti apa, itu yang dikawal,” jelasnya.
Yang terlihat di pasar, Zulfikri bilang, untuk parkir dan terus bagaimana ruko-ruko dan ruang- ruang kosong yang ada, agar bisa dimanfaatkan. “Itu yang nanti saya sasar disitu,” terangnya.
Zulfikri mengatakan, Fraksi Partai Gerindra sudah menyampaikan distribusi personil ke komisi-komisi sesuai pengalaman, latar belakang kerja maupun pendidikan.
“Tasman Balak punya pengalaman di militer, pemerintahan dan Direktur sebuah perusahaan daerah didorong ke komisi I, saya (Zulfikri Andili) di komisi II dan Nurjaya H. Ibrahim, mantan ASN di Dinas Kesehatan ke komisi III,” ucapnya.
Pembicaraan penempatan personil pada komisi, menurutnya, sudah di internal fraksi. “Saya selaku ketua fraksi hanya untuk bagaimana me lanjutkan apa yang sudah kita bicarakan. Itu sudah kita sepakati yang kemudian jadi komitmen,” ujarnya.
Distribusi personil ke Banmus, Banggar, Bapemperda maupun BK, menurut Zulfikri, pihaknya belum bisa berkoar dan belum bisa sampaikan karena punya acuan nanti torang sama-sama rapat, tapi nama-nama memang sudah ada.
“Pegangan dari fraksi Gerindra sudah ada. Kita ikut hasil perkembangan rapat pemilihan komposisi AKD seperti apa, nanti pasca rapat baru menyampaikan personil ke AKD lainnya,” kata Zulfikri. (wis)