Visi Misi Calon Wali Kota Harus Bercermin dari RPJMD 2025-2030

Kota Ternate398 Dilihat

TERNATE,Tbn- Visi misi kepala daerah dan permasalah daerah, merupakan poin krusial dalam RPJPD. Visi misi yang digagas calon wali kota harus bisa bercermin dari RPJMD 2025-2030 yang sudah termaktub dalam RPJPD 2025-2045.

Sekda Kota Ternate, Rizal Marsaoly mengatakan, yang menjadi catatan RPJPD adalah bagaimana kota Ternate merespon pembangunan selama 20 tahun kedepan dengan data yang akurat dan data yang bisa dipertanggung jawabkan.

“Salah satunya lagi itu tim melihat bahwa kelengkapan data ini data yang valid dan akurat sehingga diharapkan bisa mewujudkan peren canaan yang terpadu dan terarah dan terukur untuk 20 tahun kedepan,” katanya, Jumat (19/7/2024).

Untuk tahapan normatif Pilkada, menurut Sekda, karena untuk merespon RPJPD pertama yaitu RPJPMD 2025-2030. Sejauh mana visi misi yang diarahkan untuk lima tahun pertama. Ini nanti ada tahapan yang dilaksanakan KPU.

“Nanti ada fase dimana ketika telah ditetapkan dimana penyampaian visi misi, kami berharap melalui RPJPD ini bahwa visi misi yang digagas calon walikota harus bisa bercermin dari RPJMD 2025 2030 yang sudah termaktub dalam RPJPD ini,” ucapnya.

Dokumen RPJMD, mantan Kepala Bappelitbangda mengakui belum ada, karena menunggu tahapan pemilihan selesai walikota terpilih. Tetapi intisari dari semua visi yang digagas harus berkiblat dari RPJPD yang nanti ditetapkan ini.

Sekda Rizal bilang, kalau pun jika terlambat penetapannya, paling tidak intisari summary dari substansi RPJMD yang termuat di RPJPD ini harus terdistribusi ke penyelenggara pilkada atau KPU.

“Itu wajib untuk disampaikan karena ini menjadi acuan dalam merumuskan Ternate dalam 5 tahun kedepan. Pemkot sampaikan ke KPU. kita cukup dengan penyeleng gara atau KPU,” tandasnya. (wis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *