Bapemperda dan Pemerintah Bahas Isu Strategis RPJPD

Kota Ternate343 Dilihat

TERNATE,Tbn- Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Kota Ternate dan Pemerintah kota (Pemkot) membahas Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) tahun 2025-2045.

“Hal-hal yang strategis yang dibahas tadi soal dokumen KLHS RPJPD yang baru saja selesai divalidasi pemerintah provinsi dan dokumen sudah diserahkan ke pemkot,” kata Ketua Bapemperda DPRD, Junaidi A. Bahrudin, Senin (29/7/2024).

Itu, menurutnya, sebagai salah satu dokumen kelengkapan persyaratan RPJPD. “Kami meminta supaya dilakukan beberapa penyesuaian pada beberapa bagian di materi RPJPD itu untuk memasukan KLHS,” pintanya.

Terutama menyangkut dengan isu SDGs atau tujuan pembangunan berkelanjutan yang sebelumnya di RPJPD itu belum diangkat menjadi isu utama dalam agenda pembang unan daerah 20 tahun kedepan. “Tapi kami minta sebagai materi tambahan,” sambungnya.

Kedua, soal beberapa isu yang diangkat dalam RPJPD terkait proyeksi penambahan fasilitas pen didikan dan kesehatan selama 20 tahun kedepan. Selanjutnya penta- hapan pembangunan karena doku men ini 20 tahun kedepan dan ada pentahapan setiap lima tahun sehi ngga DPRD mengusulkan ada tema pembangunan setiap lima tahun.

“Dimana temanya akan di break down atau rujukan dalam penyusun an visi misi calon kepala daerah. Jika sebelumnya tidak diangkat belum dirumuskan dalam RPJPD maka kami minta dirumuskan,” sambungnya menjelaskan.

Jadi tidak hanya menampilkan tema central tentang Ternate sebagai pusat jasa dan perdagang an berbasis kepulauan tapi bagai mana di dalam tahapan lima tahun an ada tema pembangunan yang diangkat sehingga itu rujukan bagi calon kepada daerah yang akan berkontestasi dalam pemilihan.

“Mudah-mudahan di rapat selanjutnya kemungkinan besok sore sudah dimunculkan oleh pemerintah,” harapnya. (wis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *