TERNATE,Tbn- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Ternate dala m hal ini Komisi III bidang Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) menyoroti kegiatan pembangunan talud 2024 di kelurahan Figur, kecamatan Pulau Moti.
“Proyek kegiatan pembangunan talud itu sampai sekarang baru sebatas fondasi (dasar), tidak dikerjakan dan tidak diselesaikan talud tersebut,” kata Wakil Ketua Komisi III DPRD Kota Ternate, Nadjib H. Talib, Senin (3/2/2025).
Kondisi itu, menurutnya, yang terlihat hanya bentuk fondasi. Tidak
ada pekerjaan proyek pembangunan talud itu. “Kami akan tanyakan masalah tersebut kepada Dinas PUPR karena ini program kegiatan 2024,” ujar Nadjib.
DPRD, lanjut politisi Partai Kebang kitan Bangsa (PKB) itu, tidak tahu apa alasan sampai pekerjaan proyek pembangunan talud tersebut. “Kami belum dapat informasi, apa kontraktor kategori black list atau kah seperti apa,” tuturnya.
Kalau memang benar adanya, sam bung Nadjib menjelaskan bahwa, maka akan segera dipanggil menyelesaikan dengan kontraktor tersebut. Ini adalah anggaran daerah sehingga perlu diselesaikan.
Begitu pula pengaspalan jalan yang mestinya harus diselesaikan pada bulan Desember tapi ternyata sampai sekarang pekerjaan ruas jalan Melati- Kalumata atau area Jati sampai Kalumata Puncak belum diselesaikan.
Selain itu, kata Nadjib, jalan depan Masjid Sultan Ternate menjadi prioritas karena itu harus dilakukan pengaspalan tapi ternyata sampai saat ini belum diselesaikan, dan itu program dan kegiatan tahun 2024 yang harus diselesaikan.
“Kami rencana mengundang Dinas PUPR rapat dengar pendapat. Komisi ingin tanyakan seluruh kegiatan 2024, mana sudah dan mana belum selesai dikerjakan dan rencana kegiatan 2025 agar secepatnya direalisasikan,” ungkapnya.