Rehab Ringan Lantai II Pasar Higenis Rp 100 Juta Lebih

Info Tabaus34 Dilihat

TERNATE,Tbn- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Ternate menyebut Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Ternate akan rehab ringan bocor atap seng lantai II Pasar Higenis di kelurahan Gamalama, Ternate Tengah.

“Anggaran rehab Rp100 juta lebih atau tak sampai Rp 200 juta itu dinilai kecil, tak cukup untuk perbaiki secara total. Disperindag sementara cari kontraktor untuk menangani rehab itu,” kata Wakil Ketua DPRD Kota Ternate, Jamian Kolengsusu, Jumat (21/2/2025)

Politisi partai Gerindra Kota Ternate
mengatakan hal itu perkembangan
lantai II Pasar Higenis yang rusak dan bocor sehingga pedagang men siasati agar tetap bisa berdagang dengan dibawah atap mereka pasa ng terpal sehingga tak kena hujan.

“Saya turun ke lapangan, mereka tidak ingin bayar retribusi dan saya anggap itu benar karena pelayanannya mesti mereka dapatkan sesuai aturan yang berlaku hanya saja mereka tidak mendapatkan itu,” jelasnya.

Jamian bilang, Disperindag ada anggaran untuk memperbaiki atap seng yang bocor itu tapi biaya tak besar. Karena kalau dilihat kerusakan itu butuh biaya besar, makanya menurut Kadis mungkin ada rehab ringan namun sampai hari ini belum berjalan.

Menurutnya, sekitar 50 sampai 70 tempat yang tidak bisa berjualan kalau mereka tidak inisiasi dengan ditutup menggunakan terpal. Masih banyak menunggak bayar retribusi. Intinya pelayanan tidak maksimal maka mereka tunda bayar retribusi.

“Saya cek di ibu kadis katanya ada anggaran untuk rehab kecil tapi tidak cukup untuk perbaiki secara total dan sementara cari kontraktor untuk menangani rehab dengan nilai Rp 100 juta lebih atau tidak sampai Rp 200 juta,” sambungnya.

Bangunan yang tingkat kerusakan lantai II pasar Higenis direnovasi menelan anggaran berkisar antara Rp 700 juta sampai Rp 1 miliar.
“Informasi terakhir alokasi anggaran ini masuk di APBD Induk 2025,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *